ASAHAN - Bupati Asahan sambangi dan silaturahmi dengan kepala UPTD SD dan SMP Negeri Se-Kecamatan Pulo Bandring dan Kecamatan Meranti yang bertempat di aula UPTD SMP Negeri 1 Meranti pada Senin, (12/02/2024). Dalam kesempatan tersebut juga dihadiri, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan, Kepala Dinas Kominfo Asahan, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan, Kepala Bagian Umum Setdakab Asahan, Kepala UlP Kab Asahan dan Para Kepala UPTD.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan H. Suprianto, M.Pd mengucapkan terimakasih kepada Bupati Asahan beserta rombongan yang berkenan hadir dalam pertemuan ini.
Kemudian ia menyampaikan tujuan dari pertemuan hari ini adalah silaturahmi sekaligus untuk memberikan motivasi dan semangat bagi Kepala UPTD SD dan SMP Negeri se-Kecamatan Meranti dan Kecamatan Pulo Bandring dalam menjalankan serta meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Asahan.
"Kehadiran Bupati Asahan beserta rombongan ini, menjadi motivasi kami untuk menjadi lebih baik lagi dalam mendidik generasi bangsa khususnya di Kabupaten Asahan”, tutupnya.
Bupati Asahan H. Surya, BSc dalam kesempatan tersebut mengatakan, "untuk dapat meningkatkan kualitas pendidikan kita semua selaku guru, Kepala UPTD dapat meningkatkan pelayanan kita ke pada peserta didik dengan lebih baik."
"Kemudian setiap kepala sekolah diharapkan bisa menjadi contoh tauladan kepada peserta didik dengan meningkatkan prestasi, dedikasi dan loyalitas kita untuk dapat dipedomani kepada kita semua hingga tercapainya pembangunan sumber daya manusianya", ujar Bupati.
Lanjutnya, "untuk dapat mencapai semua itu kita juga harus dapat mempertanggung jawabkannya serta proses belajar dan mengajar dapat diwujudkan dengan tulus dan ikhlas sehingga kita semua ikut mensukseskan Visi dan Misi Pemerintah Kabupaten Asahan yakni Masyarakat Asahan yang Sejahtera Religius dan Berkarakter."
Masih di tempat yang sama, Holifah S.pd selaku UPTD SMP N I Meranti mengatakan, "ucapan terimakasih kepada Bupati Asahan beserta rombongan berkesempatan hadir dan silaturahmi dengan Kepala UPTD SD dan SMP Se-Kecamatan Meranti dan Pulo Bandring."
Kemudian, "kiranya dalam pertemuan ini, motivasi dan silaturahmi ini kami dapat laksanakan dengan penuh loyalitas dan dedikasi akan kami terapkan dalam pembelajaran demi membangun dunia pendidikan di Kabupaten Asahan", ucap Holifah mengakhiri. Edward Banjarnahor